Temanku, kebetulan baru melahirkan. Kadang suka
bingung mau kasih kado apa yang
berkesan, apalagi untuk kita para wanita kususnya busui. Siapa sih wanita yang gak suka
memanjakan diri. Salah satu hal dasar yang biasa kita lakukan adalah, maskeran.
Makeran menjadi aktivitas murah meriah yang relaxing untuk para wanita. Apalagi
setelah melahirkan, tentu busui perlu pikiran dan perasaan yang relax agak lebih
mudah menyusui, dan sebagai reward atas perjuangan besarnya melahirkan seorang
bayik nan lucu.
Konsep ini yang kemudian diangat oleh Cathy doll.
Brand asal Thailand ini memiliki rangkaian sheetmask dengan ungkapan, affirmasi di
kemasannya, seperti Thankyou, Happy, I love you, Miss you. Congrats, I’m , You
are, dan Fighting. Shee tmask ini bisa banget kita jadikan sebagai ganti kartu
ucapan untuk teman, sahabat, keluarga maupun pasangan. Ada kolom kosos\ng di
bagian bawah depan kemasan yang bisa kita isi sendiri dengan pesan yang ingin
disampaikan.
Kali ini aku mau review Cathy Doll Feeling Happy Mask Sheet dan Cathy
Doll Feeling Thank you Mask Sheet
Packaging :
Dari segi packaging, menurutku sangat simple dengan
latar putih dan warna di bagian pinggirannya yang membedakan tiap variannya.
Ada kolom untuk menuliskan pesan di bagian depan, membuatnya jadi unik.
Lembaran :
Ukuran sheetmasknya menurutku tidak telalu besar dan
tidak pula terlalu kecil, jadi pas. Namun dari segi ketebalan, menurutku sheet
mask ini agak tebal karena aku pribadi lebih suka sheet mask yang tipis.
Serum :
Serumnya cukup banyak menempel pada lembarannya, dan masih
tersisa pada kemasannya. Serumnya cukup kental, namun dari segi aroma menurutku
keduanya cukup menyengat. Jadi, kalau buata temen-teman yang penciumannya cukup
tajam, waktu pemakaian bisa dikurangi.
Yang Aku Rasakan:
Cathy Doll Feeling Happy Mask Sheet:
Firming, Pinkish
Skin, Skin Protection
Varian Cathy Doll Feeling Happy Mask Sheet terbuat
dari ekstrak tomat. Kandungan tomat diketahui bisa menghilangkan bekas jerawat
dan melawan radikal bebas dari polusi sehari-hari. Ekstrak tomat juga diketahui
akan membuat wajah menjadi cerah alami. Yang aku rasakan setelah memakai sheet
mask ini, kulit jadi terasa bersih. Segala kotoran-kotoran polusi terangkat.
Masker ini cocok buat kamu yang aktif braktivitas seharian di luar ruanagan.
Cathy Doll Feeling Thank you Mask Sheet :
Shooting
(melembutkan). Anti Inflamation (mengatasi iritasi), Moisturizing
(melembabakan)
Varian Cathy Doll Feeling Thank you ini dibuat dari
ekstrak aloe vera (lidah buaya). Jadi, segala manfaat dari lidah buaya bisa
kita rasakan disini. Tentunya, tanaman ini terkenal akan memberikan kelembaban
pada kulit dan anti iritasi. Saat pemakaian Sheet Mask dengan kandungan aloe
vera ini, ada sensasi dingin di wajah. Setelah pemakaian, kulit wajah memang
terasa lembut dan lembab. Saat bangun pagi wajah juga terlihat lebih cerah dan
segar. Sheet mask ini cocok buat kamu yang punya kulit kering sepertiku.
Cara Pemakaian :
Gunakan shee tmask selama 15 menit, setelah itu
lepaskan dan biarkan serum meresap selama 30 menit. Kemudian bilas dnegan air.
Harga : Rp. 25.000,-
Cathy Doll Yes I am 4D Firming Mask Sheet
Nah, kalau masker ini akan bikin kamu berubah dari
nenek nenek jadi wanita cantik nan mulus haha
Aku suka banget sama konsepnya. Cathy Doll Yes I am 4D
Firming Mask Sheet adalah sheetmask karkater wajah nenek-nenek. Sheet mask ini
memeiliki fungsi utama untuk mengencangkan wajah, supaya awet muda dan bebeas
kerutan.
Bentuk sheet masknya unik banget, karena ada cantolan
di telinga dan leher. Warna lembarannya kekuningan (seperti kulit manusia),
dengan bentuk kacamata dan gambar-gambar kerutan berwarna abu. Bentuknya yang
unik ini akan membuat masker tetap tahan di wajah walaupun kita pakai
berjalan-jalan, nyuci piring nyetrika, nonton, masak dan lain-lain. Cantolan di
leher pun akan memaksimalkan penggunaan serum pada leher, jadi kekencangan
kulit akan merata. Sheet mask ini menurutku lebih tipis disbanding varian Cathy
doll Feeling Mask Sheet. Hal ini membuat serum menjadi lebih mudah menyerap ke
wajah.
Untuk efek mengencangkan kulit, menurutku tidak cukup
pemakaian satu kali. Pengencangan kult wajah tentu membutuhkan waktu dan
proses. Hasilnya mungkin akan terlihat setelah pemakaian beberapa kali. Maker
ini akan bekerja untuk mengurangi kerutan yang ada di wajah karena punya
kandungan Peptida yang punya kemampuan seperti botox, namun aman bagi wajah.
Gimana geng, penasaran kah me time dengan ketga varian
sheetmask Cathy doll ini ?
Harga : Rp. 28.000 - Rp. 30.000
Video pemakaian :
Harga : Rp. 28.000 - Rp. 30.000
Video pemakaian :
Diproduksi oleh :
KARMARTS Public Co.Ltd Thailand
Diimpor dan didistribusi oleh :
PT. Tirta Tunggal Makmur Jaya Golden Botique Hotel Jl.
Angkasa No.1 Kec. Sawah Besar, Jakarta
Tidak ada komentar:
Posting Komentar