Menjadi Blogger : Semakin Dekat dengan Mimpiku

Masih mau jadi penulis? Pertanyaan menohok itulah yang ibuku sampaikan waktu lagi ramai-ramainya Tere Liye gak akan produksi buku karena pajak penulis yang aduhay mak tinggi kali . Nominalnya mengalahkan dosen, dokter, bahkan wirasawasta yang pemasukannya bisa infinit. Katanya, ini karena penghasilan penulis dihitungnya sebagai royalti. Apapun itu, rasanya pekerjaan sebagai penulis terlihat jadi kurang seksi dan mapan di mata masyarakat. Entah mengapa daku yang keras kepala ini tetap keukeuh mau jadi penulis. Sejak zaman SMA, aku selalu punya mimpi pingin punya buku yang ada namaku di cover, yang dipajang di rak Best Seller - nya Gramedia. Aamiin :) Sebelumnya aku sudah pernah menerbitkan buku antologi tahun 2013 bersama 20 orang lainnya, dengan judul Sepotong Episode. Ceritanya tentang perjunganku masuk kuliah. Namun, rasanya pasti beda kalau namanya tunggal, hanya aku seorang. Memulai dari penulis cuhat Segala mimpiku dimulai dari Tumblr. Yap, sebuah situs miniblog y